Rabu, 07 Juni 2017

SAHB Archery Club Banjarbaru

Logo SAHB Archery Club



Sejarah Club Panahan SAHB Archery Club Banjarbaru

SAHB Archery club merupakan club panahan yang ada di kota banjarbaru yang pada awalnya bermula pada kegiatan riadhoh atau olah raga rutin pesantren wahasiswa Putra Arham, dimana awal mula pesantren Mahasiswa Putra Arham melakukan kkegiatan olah raga sepekan sekali dengan jenis olah raga yang bervariasi yaitu dari olahraga sepak bola, futsal, tenes meja dan lain-lain. hingga akhirnya terbentuk sebuah olah raga sunnah yaitu panahan yang sekaligus dibentuk sebuah clun olah raga panahan.

Pada waktu 10 malam terakhir ramadhan 1436 atau 1437. Ust lugiarto ketemu ust. Horman Iso dan Akhirnya ust Iso diminta mengisi imam sholat subuh di shilatul arham, setelah selesai pengajian ba'da suhbuh ustad Iso menawarkan bisa melatih panah dan direspon oleh ust. Hasanul Basri beserta jamaah pengajian Musholla Silatul Arham termasuk ust. Fachri Ubadiyah.

  

Singkat cerita pemuda arham mulai berlatih dengan busur paralon PVC

Disamping rumah  tempat Latihan perdana Pemuda Arham.

Berawal dari bantalan target yang terbuat dari kardus,dudukan bantalan dari wadah jemuran, busur dari paralon,anak panah dari alumunium tanpa vanes yang perlu skill khusus agar melesat lurus.😅.

Pak hasanul sering bercerita mengenai kegiatan ini...
Ana (Pak Fahri) diam2 memesan busur kayu seharga Rp. 210.000, dan ikut mencoba latihan,  bergabung pak daryanto dan pak Hardiono...
Ternyata pak fathur menyumbang panah kayu juga sebanyak 5 buah untuk inventaris...
Akhirnya... Agar bisa lebih maju, Kami sepakat membikin klub panahan secara resmi dan mengangkat ust. Muttaqin kebagai ketua....
ide membuat sebuah club panahan muncul dari pak Fachri dan pak hasanul (nama Pangilan) dan kemudian disepakati oleh pemuda arham dan Para Anggota saat itu. Kemudian dilkukan rapat perdana dan pak hasanul basri serta pak fachri ubadiyah selaku pembina utama sahb archery club serta didukung oleh para jamaah pengajian Maushola Silatul Arham. Pada saat rapat diusulkan beberapa nama klub...
Ada kasturi,  ada astoria,  ada apalagi lah... Cinta rasul.. 😅 macam2...  Ada Sahabat Archer Hebat Berjaya.. (ini tambahan ana aja.. 😃kada bujuran)... Dan akhirnya diusulkan sesuai cikalbakal klub ini dari musholla shilatul arham yg dibina ust. Hasanul,  maka kami sepakat untuk menamai klub dengan Shilatul Arham Hasanul Basri  disingkat SAHB... Akan tetapi dengan tetap menyimpan penyebutan kepanjangannya untuk menghindari berbagai hal.. kecuali ada yg bertanya dan meminta penjelasan...

Pada tanggal 25 November 2016 diresmikan Club panahan tersebut dengan nama club  SAHB Archery Club Banjarbaru, dengan terdiri dari 2 pembina yaitu Pak Hasanuk Basri dan Pak Fachri Ubadiyah, Pelatih Utama yaitu Ustadz Horman iso, yang diketuaii oleh Pak Muhammad Muttaqin serta terdiri dari anggota Pesantren Mahasiswa Putra Arham. Maka sampai sekarang nama klub adalah sudah merupakan kata baku sebuah nama bukan singkatan lagi.... (sebagaimana  nama GALIH misalnya apa kepanjangannya..?  Tentu Tidak ada... Karna Itu sebuah nama)
Maka dengan ini diperkenalkan kembali nama klub kita adalah SAHB ARCHERY club
Apa kepanjangannya..?  Tentu tidak perlu ditanya karna itu sebuah nama...

Ada satu hal yg perlu diperhatikan adalah penyebutannya....
Ada yg melafalkan 'sahbi'
Namun yg diinginkan adalah melafalkan sebagaimana lafal arab pakai qolqolah ujungnya..  'sahab be'

Hahahha ngalih lah...
Sekian untuk informasi saja dan hiburan fun sambil melaksanakan sunnah...

Ini target point... Yg pertama dimiliki klub...  Dari kardus namun jangan membayangkan kardus lembaran di taruh menjadi sasaran.. Akan mudah tembus ke tembok...
Cara membikinnya adalah kardus dilipat dipotong lebar 10cm dgn panjang +-80cm  ditaruh mendatar dan disusun keatas....
Sangat kreatif dan aman bagi arrow bambu petung pada waktu itu dan arrow almunium rakpiring....

Kendati demikian dengan jarak 5m arrow kayu ada yang patah,  dan almunium bengkok.... Karena meleset dan tembok jadi sasaran....
Hahahhaahah  😃 kenangan manis menyenangkan dalam mengaplikasikan perintah rasul....

 

Editor : Coretan_Hanso